Jelajahi Singapura

What to Wear in Singapore by Marischka Prue

4 Januari 2022 | By: Changi Travel Journal

Selamat datang di Singapura! Destinasi yang selalu jadi favorit! Dari melihat  pemandangan gedung-gedung tinggi, masuk ke salah satu indoor forest terbesar,  berbelanja hingga kuliner seru, Singapura selalu tidak ada habisnya untuk dinikmati!

Berkunjung ke Singapura, selain ke mana saja, ada hal lain yang perlu kita pertimbangkan  supaya trip kita jadi lebih nyaman dan menyenangkan, yaitu outfit yang kita gunakan  selama trip! Apa saja tipsnya? ini dia…

 

Perhatikan Musim  

Seperti Indonesia, suhu dan musim di Singapura punya karakter yang serupa. Yang perlu  kita perhatikan adalah musim hujan yang biasanya intensitas tertinggi terjadi pada bulan  Desember, sedangkan musim kering dengan curah hujan terendah biasanya terjadi di  bulan Juli.

Dengan mengetahui musim, kita dapat merencanakan outfit yang digunakan, terutama  sepatu dan juga lokasi-lokasi outdoor yang kita datangi. Siapkan sendal atau alas sepatu  dengan bahan karet atau plastik jika kalian berencana banyak aktivitas di luar ruangan  saat musim hujan, bawa juga jas hujan atau jaket yang tahan air. Saat ini sudah banyak  jaket/ jas hujan dengan bahan tipis namun tetap stylish jadi tetap fashionable saat  digunakan!

 

Nikmati Panas dan Langit Biru!  

Biasanya saat matahari sangat terik, langit pun sangat membiru. Bagi saya dan penyuka  kegiatan outdoor lainnya, inilah momen yang tepat untuk menikmati berkeliling dan  beraktivitas di luar ruangan! Teman-teman bisa coba ke berbagai taman yang ada di  Singapura, atau menikmati theme park di saat langit membiru, makan es krim juga  semakin nikmat!

Gunakan bahan-bahan outfit dengan karakter yang ringan dan breathable, sehingga  memberi efek sejuk saat digunakan, misalnya cotton atau linen. Ada berbagai cotton dress dengan pattern yang beragam, kemeja linen tangan pendek dengan warna netral  juga bisa jadi pilihan untuk dipadu-padankan dengan berbagai outfit lainnya.

 

Pick a Statement Item  

Saat traveling, tentunya sebagian besar dari kita ingin membawa barang lebih minim  supaya lebih praktis, atau untuk menyediakan ruang bagi barang belanjaan saat pulang  nanti.

Berbagai aksesoris yang kita miliki tidak dapat dibawa semuanya saat traveling,  jadi pilih fashion item yang dapat digunakan berulang kali namun tetap stand out, misalnya topi lebar dengan warna netral, atau tas dengan struktur yang unik yang akan  membuat foto OOTD kita semakin menarik! Singapura juga sangat aman, jadi teman teman bisa menggunakan tas-tas tertentu yang lebih terbuka tanpa flap, atau tas dengan  bahan transparan tanpa khawatir.

Dengan memilih apa yang ingin kita highlight, ada keseimbangan dalam padu padan  outfit yang membuat penampilan kita terlihat lebih effortless namun tetap berkarakter.  Meski ada beberapa item favorit, coba untuk pilih item tertentu saja ya di setiap trip!

 

Online Search Before You Go  

Browsing dan “riset” sedikit akan sangat memudahkan kita untuk menentukan outfit yang  akan digunakan. Teman-teman bisa cek lokasi yang ingin didatangi di Singapura dengan  mencari visualnya di berbagai website dan sosial media, lalu rencanakan outfit yang ingin  digunakan.

Kita bisa menggunakan outfit yang menyatu dengan lokasi, misalnya dari segi

warna, atau justru outfit dengan warna kontras yang bertolak belakang dari warna di  lokasi untuk memberikan kesan stand out yang sangat jelas. Apapun pilihan kita, selama  kita nyaman, percaya diri saja ya!

 

Rencanakan Rute  

Meski terdengar sederhana, merencanakan rute setiap harinya dapat membuat kita  menghemat waktu, menghemat uang dan memudahkan rencana outfit yang akan  digunakan! Lihat lokasi-lokasi yang ingin didatangi di google map dan pisahkan sesuai  area atau rute bis atau kereta! Dengan mengikuti rute yang searah, kita menghemat  banyak sekali waktu dan mudah berpindah dari satu spot ke spot lainnya sesuai itinerary kita di hari yang sama.

Di Singapura sebagian besar dari kita akan sering berjalan kaki, jadi gunakan alas kaki  yang nyaman dan baju yang memudahkan kita untuk bergerak. Dengan merencanakan  rute juga kita bisa tahu hari di mana kita tidak banyak berjalan kaki, teman-teman bisa

menggunakan sepatu yang lebih stylish namun bukan tipe sepatu untuk banyak berjalan  kaki, seperti heels boots atau sepatu hak tinggi. Jika ingin ganti baju di tengah hari, kita  bisa merencanakan rute yang melewati area hotel kita untuk menyegarkan diri sejenak  dan berganti baju sebelum beraktivitas lagi!

Jadi, sudah siapkan outfit untuk trip ke Singapura kali ini?

ARTIKEL LAIN YANG MUNGKIN ANDA SUKA:

Jelajahi Singapura
6 Daerah Bertema Warisan Singapura yang Menawan Buat Dijelajahi

Berencana mengadakan family trip ke Singapura? Berikut 6 daerah bertema warisan Singapura dengan pesona yang sayang untuk dilewatkan!

Lihat Selengkapnya
Jelajahi Singapura
12 Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Lihat dan Lakukan di Changi Airport

Changi Airport terpilih lagi menjadi ‘Bandara Terbaik di Dunia’ dari Skytrax! Ini dia 12 aktivitas seru yang wajib kamu lakukan kalau lagi di sini.

Lihat Selengkapnya
Jelajahi Singapura
Wujudkan Lamaran dan Pre-Wedding Impian Berdua di Singapura!

Melamar pasangan atau foto pre-wedding di Singapura bisa bikin momen indahmu jadi makin berkesan. Intip artikel ini untuk mencari rekomendasi tempatnya di Singapura!

Lihat Selengkapnya
Jelajahi Singapura
5 Ide Kencan Unik dan Romantis di Singapura, Kamu Pasti Gak Kepikiran!

Ajak pasanganmu merasakan pengalaman kencan yang unik dan tak terlupakan di Singapura! Intip rekomendasi aktivitasnya di tempat-tempat yang berkesan ini!

Lihat Selengkapnya