Kenali Changi

Tak Hanya Sebuah Airport, Ini yang Changi Jewel Tawarkan untuk Pengalaman yang Melampaui Imajinasi Kamu!

10 Agustus 2018 | By: Changi Travel Journal

 

Ada yang baru lho di Changi Airport! Yap, apa lagi kalau bukan Jewel?

Jewel Changi Airport merupakan bangunan arsitektur baru berbentuk kubah kaca raksasa yang didesain oleh arsitek kenamaan dunia, Moshe Safdie, dan dirancang untuk menjadi landmark ikonis sekaligus atraksi wisata kebanggaan Singapura. Dirilis tahun 2019 nanti, Jewel diciptakan untuk menawarkan kemewahan baru bagi para wisatawan.

Jewel Changi Airport membawa konsep outdoor ke dalam ruangan dengan memadukan unsur alam dan tempat berbelanja yang nyaman. Tempat ini dilengkapi berbagai fasilitas, seperti layanan bandara, taman indoor, area bermain, ritel, restoran, serta hotel. Dengan fasilitas-fasilitas tersebut, kamu bisa menikmati beragam kemudahan mulai dari early check-in counter, layanan bagasi, GST Refund, lounge, berbelanja, bersantap, hingga beristirahat di hotel yang nyaman.

Di Jewel, kamu tak hanya dapat menikmati fasilitasnya saja, tetapi juga pengalaman baru yang melampaui imajinasimu. Kira-kira apa saja? Ayo simak ulasan berikut ini.

 

Berjalan-jalan di Forest Valley, taman indoor terbesar di Singapura

 

Forest Valley, tempat berkumpulnya spesies pohon dan semak

Sumber foto: Changi Airport

 

Mendengar namanya saja, kamu pasti sudah bisa membayangkan suasana lembah di hutan hijau dengan jutaan tanaman, kan? Kira-kira seperti itu lah konsep yang diusung Jewel. Forest Valley merupakan taman indoor terbesar di Singapura yang dibangun setinggi lima lantai dengan lebih dari 2.000 spesies pohon dan 100.000 semak dari Australia, Brazil, Cina, Malaysia, Thailand, dan Amerika Serikat.

Kamu bisa menikmati Forest Valley dengan berkeliling atau window shopping. Semuanya bisa kamu nikmati dengan nyaman karena tempat ini dilengkapi dengan AC, jadi kamu tak akan kepanasan.

 

Menyaksikan pesona air terjun indoor tertinggi di dunia

 

Suasana Rain Vortex di malam hari yang menakjubkan

Sumber foto: Changi Airport

Rain Vortex adalah sebuah pencapaian arsitektur paling spektakuler di Changi. Air terjun dengan ketinggian 40 meter ini merupakan atraksi unggulan Jewel sekaligus menjadi air terjun indoor tertinggi di dunia. Keren banget, kan!

Kalau mau melihat sesuatu yang lebih keren lagi dari Rain Vortex, sebaiknya kamu datang pada malam hari. Air terjun ini akan menampilkan pertunjukan cahaya dan suara yang apik. Tak ada salahnya kamu memilih penerbangan terakhir dari Singapura untuk sekadar mampir dan menikmati pesona Rain Vortex saat malam hari.

 

Menikmati atraksi seru di Canopy Park

Di lantai teratas Jewel, kamu bisa menikmati keindahan Canopy Park. Taman indoor bertaraf internasional ini dilengkapi dengan permainan, jalan setapak, serta restoran. Canopy Park memiliki tiga atraksi utama yang bisa kamu nikmati, di antaranya Canopy Mazes, Sky Nets, dan Discovery Slides.

 

Main petak umpet di labirin tanaman di Canopy Park, yuk!

Sumber foto: Changi Airport

 

Canopy Mazes terdiri dari dua labirin berukuran 500 meter persegi yang dirancang oleh perancang labirin Inggris, Adrian Fisher. Kalau kamu ingin merasakan sensasi bermain labirin seperti di film Harry Potter and The Goblet of Fire, kamu bisa memilih bermain di labirin tanaman. Labirin ini akan menjadi labirin tanaman terbesar di Singapura, lho! Nah, kalau kamu lebih tertantang dengan ilusi optikal, kamu bisa bermain di labirin yang didesain dengan lapisan cermin. Labirin ini juga merupakan labirin cermin pertama yang dibangun di lingkungan taman. Penasaran?

 

Seru ya main lompat-lompat di trampolin jaring dengan ketinggian 25 meter.

Sumber foto: Changi Airport

 

Membentang di atas Canopy Park, ada Sky Nets setinggi 25 meter. Sesuai dengan namanya, Sky Nets adalah jaring-jaring besar dan elastis yang bisa kamu nikmati dengan berjalan di atasnya sambil melompat-lompat. Jaring-jaring tersebut dirancang oleh Chien Noir, pembuat taman trampolin yang cukup terkenal di Perancis. Sambil berjalan dan melompat-lompat di Sky Nets, kamu bisa melihat pemandangan lantai 1 Jewel. Seru, ya!

 

Ayo meluncur di Discovery Slide!

Sumber foto: Changi Airport

 

Discovery Slides merupakan arena seluncur 4 in 1 yang akan memberikan pengalaman berbeda untuk kamu. 4 seluncuran dengan ketinggian yang bervariasi ini memiliki sensasinya masing-masing. Di Discovery Slides, kamu bisa meluncur dan berteriak sepuasnya sambil menikmati pemandangan hijau Forest Valley. Tentu bisa menjadi solusi yang tepat untuk melepas stres, bukan?

Selain ketiga atraksi utama di atas, Canopy Park juga menawarkan atraksi seru lainnya seperti Canopy Bridge, Topiary Walk dan Petal Garden, Foggy Bowls, dan Changi Experience Studio. Semuanya bisa kamu nikmati sepuasnya, tinggal pilih saja atraksi mana yang ingin kamu coba.

 

Canopy Bridge, spot paling tepat untuk menikmati keindahan Rain Vortex

Sumber foto: Changi Airport

 

Kamu boleh saja menghabiskan waktu di Jewel sambil menunggu keberangkatanmu, tapi jangan sampai ketinggalan pesawat karena terlalu asyik dan lupa waktu, ya! Jika tak mau ketinggalan pesawat, kamu bisa gunakan fasilitas early check-in yang tersedia di Jewel.

Gimana? Sudah siap terbang ke Singapura tahun depan untuk mampir ke Jewel?

 

ARTIKEL LAIN YANG MUNGKIN ANDA SUKA:

Kenali Changi
Besar dan Lengkap! Ini 7 Hal Menarik di Don Don Donki Jewel Changi Airport

Apa pun yang kamu cari, Don Don Donki di Jewel Changi Airport punya semuanya. Yuk, cek selengkapnya di sini!

Lihat Selengkapnya
Kenali Changi
Seru Bareng di Changi Saat Libur Lebaran, Ada Promo Buatmu!

Libur Lebaran mau ngapain, nih? Yuk, ajak keluarga, pasangan, atau sahabat-sahabatmu buat seru bareng di Changi!

Lihat Selengkapnya
Kenali Changi
Ngabuburit Positif di Changi Airport? Bisa Banget!

Menghabiskan waktu ngabuburit di Changi Airport pasti jadi momen yang berkesan sambil melakukan berbagai kegiatan positif dan seru ini!

Lihat Selengkapnya
Kenali Changi
Changi Airport Bisa Jadi Tempat Nge-date Unik Apa pun Itu Love Language si Dia!

Lagi cari inspirasi untuk melengkapi rencana liburan romantis bersama pasangan? Coba terapkan ide nge-date di Changi Airport ini berdasarkan love language si dia!

Lihat Selengkapnya