5 HAWKER CENTER DI DAERAH SEKITAR CHANGI, SURGANYA PECINTA JAJANAN KHAS SINGAPURA
24 AUGUST 2022
24 AUGUST 2022
Pernah dengar yang namanya hawker center? Hawker center merupakan pusat jajanan di Singapura di mana kamu bisa menemukan berbagai kios makanan yang menawarkan beragam hidangan lezat dengan harga yang terjangkau. Namun lebih dari itu, kebudayaan hawker adalah tradisi panjang yang tak terpisahkan dari gaya hidup warga Singapura, di mana semua orang dengan jalan hidup yang berbeda-beda dapat bertemu dan berkumpul untuk menikmati hidangan favorit masing-masing. Kebudayaan ini juga telah masuk ke dalam UNESCO Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity.
Karena itu juga, kamu dapat dengan mudah menemukannya tersebar di seluruh kota, termasuk di daerah sekitar Changi. Jadi, buat kamu yang mau wisata kuliner budget-friendly atau traveler dengan jadwal yang padat tapi tetap ingin merasakan kebudayaan lokal di Singapura, hawker center bisa banget jadi pilihannya. Karena itu, berikut rekomendasi hawker center di sekitar Changi yang patut kamu kunjungi.
1. Changi Village Hawker Centre
Changi Village Hawker Centre dikenal atas pilihan-pilihan jajanan khas Singapura yang lezat. Kalau kamu mampir, pastikan kamu mencoba makanan yang paling populer di sini, yaitu nasi lemak di Mizzy Corner atau di International Muslim Food Stall. Sebagai pilihan lain, ada juga kios Weng Kee Ipoh Hor Fun dengan chicken chop hor fun, hidangan mi dengan kuah yang lezat serta potongan daging ayam yang crispy, dan Jason’s Place untuk menikmati chicken wing dan satenya yang populer. Ngomong-ngomong, lokasinya yang dekat dengan rute bersepeda serta Changi Point Ferry Terminal menjadikannyapilihan tempat makan yang bagus untuk kamu yang berencana bersepeda dan jalan-jalan di sekitar Changi atau berwisata ke Pulau Ubin. Kebanyakan kios di sini buka hingga tengah malam, jadi kamu bisa datang kapan pun kamu mau mengisi perut.
2. Fengshan Market & Food Centre
Kalau kamu lagi mencari tempat makan yang buka hingga malam, Fengshan Market & Food Centre juga bisa dijadikan pilihan yang bagus. Dikenal juga dengan nama Bedok 85, hawker center satu ini menawarkan beragam makanan lokal dengan rasa yang tentunya gak perlu kamu ragukan lagi. Salah satu contohnya adalah bak chor mee, yaitu sajian mi Singapura dengan daging cincang, dari Xing Ji Rou Cuo Mian atau Seng Hiang Bak Chor Mee yang sudah memiliki sejarah panjang. Jika itu belum cukup, cobalah memesan fried oysters omelette dari Bedok 85 Fried Oyster Omelette yang siap untuk memanjakan lidahmu.
3. East Coast Lagoon Food Village
Mau menikmati hidangan lezat ditemani pemandangan pantai Singapura yang indah dan angin laut yang sejuk? East Coast Lagoon Food Village adalah jawabannya. Hawker center ini dikenal sebagai pusat jajanan satu-satunya di Singapura yang berada di area pantai. Salah satu kios paling populer di tempat ini adalah Haron Satay & Chicken Wing yang menyediakan sate ayam, domba, dan sapi yang juicy dan lezat. Selain itu, ada juga Ah Hwee BBQ Chicken Wing & Spring Chicken dengan sajian chicken wing yang sudah berhasil memikat hati banyak turis maupun warga lokal. Sementara itu, pecinta seafood wajib mencoba sambal stingray atau menu seafood lainnyadi Stingray Forever BBQ Seafood.
4. Simpang Bedok dan Bedok Marketplace
Di Simpang Bedok dan Bedok Marketplace, kamu akan dimanjakan dengan banyaknya pilihan makanan lezat yang sangat bervariasi. Misalnya, selain berbagai hidangan lokal seperti nasi lemak dan nasi Hainan, di sini kamu juga bisa menemukan tempat makan seperti The Burning Oak, salah satu pilihan utama banyak pengunjung Simpang Bedok dan Bedok Marketplace, yang menyajikan aneka hidangan Jepang yang sedap. Karena itu jugalah, hawker center ini merupakan tempat yang sangat cocok buat kamu yang mau berkumpul bersama keluarga atau teman-teman dengan selera yang berbeda-beda.
5. Tampines Round Market & Food Centre
Jika kamu sedang menginap di sekitar Changi dan ingin menikmati sarapan pagi ala warga lokal, Tampines Round Market & Food Centre adalah pilihan yang tepat. Contoh pilihan kios yang patut kamu masukkan ke dalam pertimbanganmu adalah Sarawak Kolo Mee, kios mi populer dengan hidangan mi yang lengkap dengan topping seperti char siew lembut, sayuran, dan pangsit, serta Chai Chee Pork Porridge dengan buburnya yang lembut, penuh rasa, berporsi besar, lengkap dengan pilihan topping yang bervariasi. Kamu gak akan menyesal menghabiskan sedikit waktu untuk mengantre di kios-kios ini.
Bagaimana? Apakah sekarang kamu sudah menentukan hawker center di sekitar Changi yang mau kamu kunjungi? Gak perlu bingung soal makanan, karena ke mana pun kamu pergi pasti ada pilihan hawker center terdekat yang bisa kamu kunjungi. Selamat bersenang-senang!