artikel T4_cover artikel T4_cover artikel T4_cover

10 HAL YANG TIDAK BOLEH KAMU LEWATKAN SAAT BERADA DI TERMINAL 4 CHANGI AIRPORT

27 SEPTEMBER 2022

Setelah penantian yang cukup lama dikarenakan pandemi beberapa tahun terakhir, Terminal 4 Changi Airport (T4) akhirnya resmi dibuka kembali sejak tanggal 13 September 2022! Hal ini tentunya merupakan kabar menggembirakan bagi para travel enthusiast. Soalnya, dengan dibukanya T4, artinya kapasitas Changi Airport bertambah besar sehingga jadwal penerbangan juga akan semakin banyak. Dua layanan penerbangan rute Indonesia-Singapura dan sebaliknya juga akan beroperasi di T4, yaitu AirAsia di bulan September serta Jetstar di bulan Oktober yang akan datang. Momennya pas banget buat kamu yang udah gak sabar mewujudkan impian traveling-mu.

Nah, sama seperti dulu, T4 Changi Airport selalu menawarkan pengalaman unik bagi kamu yang ingin mengunjunginya. Terminal ini menampilkan perpaduan antara kebudayaan, seni, dan teknologi, yang dikemas dalam bentuk sculpture, bangunan bertema warisan budaya, serta display LED yang menggambarkan suasana Singapura. Dari spot Instagrammable hingga lokasi sempurna untuk melihat pesawat, T4 punya semuanya! Karena itu, baik kamu yang belum pernah berkunjung atau yang sudah kelewat kangen, jangan sampai melewatkan 10 hal berikut ini di T4 nantinya.

 

Baca juga:

 

Buat kamu yang hobi bermain TikTok dan Instagram

Jika kamu sedang mencari tambahan foto dan video yang tepat untuk menghiasi akun Instagram dan TikTok-mu, T4 punya banyak sekali hal yang bisa kamu bagikan. Rekomendasi di bawah ini pasti akan membuat akunmu semakin menarik dan menuai banyak likes!

1. Abadikan cantiknya motif kelopak bunga yang ada di seluruh penjuru T4

article T4_insider 1 article T4_insider 1 article T4_insider 1

 

Jangan lupa melihat ke atas saat kamu memasuki Departure Check-in Hall, dan temukan lampu berbentuk kelopak bunga di langit-langit yang menyapa para pengunjung. Arahkan kameramu ke atas untuk memotret pencahayaan alami yang berpadu dengan bentuk-bentuk garis dan kelopak, sehingga memberikan efek simetris dan kedalaman pada fotomu.

T4 mengadopsi pendekatan desain minimalis sehingga hasil jepretanmu akan terlihat clean, cerah, dan dinamis. Desain terminal ini terinspirasi dari kelopak anggrek, jadi jangan heran kalau kamu bisa menemukan motifnya di mana-mana!

Tips: motif petal bisa ditemukan di karpet bahkan tempat pemadam api, jangan sampai kamu melewatkannya, ya!

 

2. Merekam pergerakan Petalclouds

article T4_insider 2 article T4_insider 2 article T4_insider 2

 

Sebagai instalasi kinetik yang berlokasi di Central Galleria, Petalclouds menirukan gerakan awan yang mengambang di langit. Bentuknya yang simetris dan gerakannya yang kolektif menghasilkan karya seni interaktif yang dapat dilihat oleh siapa pun yang berada di area publik dan transit terminal.

Tips: kamu bisa mendapatkan tampilan close-up terbaik Petalclouds dari area transit terminal. Sedangkan untuk tampilan yang lebih wide bisa kamu dapatkan dari instalasi seni Travelling Family.

 

3. Kembali ke masa lalu di Heritage Zone

article T4_insider 3 article T4_insider 3 article T4_insider 3

 

Kalau kamu sedang mencari ide konten yang unik, pergilah ke Heritage Zone di Terminal 4. Area ini penuh dengan toko-toko bergaya Peranakan yang penuh warna dan pastinya dapat membangkitkan rasa nostalgia dalam dirimu.

Setelah itu, cobalah untuk melihat layar LED (yang sangat tersembunyi) untuk merasakan pengalaman teatrikal yang mendalam. Duduklah dengan santai, rileks, dan nikmati Peranakan Love Story—sebuah pertunjukan teater pendek dengan cerita dan musik oleh Dick Lee, yang menggambarkan roman di Singapura tahun 1930-an.

Tips: temukan juga toilet bertema peninggalan sejarah di area ini untuk menciptakan lebih banyak konten menarik.

 

4. Ngonten dulu di Boulevard of Trees

article T4_insider 4 article T4_insider 4 article T4_insider 4

 

Di sepanjang koridor utama, carilah Boulevard of Trees yang membentang sejauh mata memandang. Koridor boarding sepanjang 800 meter ini dipenuhi oleh 160 pohon ara yang menambah kehijauan serta perspektif dan komposisi yang tepat untuk segala konten yang sudah kamu rencanakan, baik itu konten OOTD, Fit Check, atau bahkan vlog A Day in My Life edisi jalan-jalan di Singapurauntuk Instagram, TikTok, dan YouTube kamu. Selain itu, kamu juga bisa memotret boarding gate dan pesawat yang sedang parkir (jika kamu beruntung).

 

5. Berpose dengan patung berukuran besar

article T4_insider 5 article T4_insider 5 article T4_insider 5

 

Tunjukkan keceriaan dalam fotomu dengan pose yang unik di depan karya seni yang ada di sekitar T4. Kamu bisa berpura-pura menjadi bagian keluarga dari instalasi Travelling Family, atau berkreasi dengan Les Oiseaux (The Birds). Ditempatkan dengan latar belakang yang indah, patung-patung tersebut menjadikan fotomu lebih sempurna.

Tips: patung Les Oiseaux mulai diterangi cahaya pada pukul 6 sore. Kalau kamu mau mengambil foto instalasi ini, waktu yang tepat adalah saat matahari terbit atau terbenam.

 

Dapatkan pengalaman berbeda di Changi Airport dengan cobain hal-hal ini di Terminal 4

Baik untuk urusan pekerjaan atau sekadar jalan-jalan, berkunjung ke Changi Airport buat kamu pastinya sudah gak bisa dihitung dengan jari. Secara keseluruhan, Terminal 4 akan memberikanmu pengalaman yang berbeda dengan fiturnya yang serba otomatis sehingga sangat memudahkan proses keberangkatanmu.

6. Check-in FAST

article T4_insider 6 article T4_insider 6 article T4_insider 6

 

Di Terminal 4, efisiensikan waktu check-in-mu tanpa harus mengantre panjang dengan memanfaatkan sistem Fast and Seamless Travel (FAST) yang menawarkan pilihan self-service pada setiap tahapan keberangkatanmu (check-inbag drop, imigrasi, dan boarding).

 

7. Melepas penat dengan Immersive Wall

article T4_insider 7 article T4_insider 7 article T4_insider 7

 

Sumber: https://momentfactory.com

Saat memasuki area security screening sebelum boarding, bebaskan dirimu dari stres dengan menyaksikan Immersive Wall yang berada di tengah hiruk-pikuk Terminal 4. Dinding sepanjang 70 meter ini memiliki 17 pemandangan yang berbeda untuk kamu nikmati keindahannya.

 

8. Beristirahat di tempat duduk berbentuk unik dan kekinian

article T4_insider 8 article T4_insider 8 article T4_insider 8

 

Buat dirimu merasa nyaman di tempat duduk bergaya kekinian dengan beragam bentuk, warna, dan ukuran yang tersebar di Terminal 4. Tempat duduk ini sangat berbeda dengan yang ada di terminal-terminal lainnya. Kamu bisa bersantai, membaca, atau memandangi pesawat sambil duduk di bangku kekinian ini selagi menunggu penerbanganmu. Pastinya, menunggu akan terasa lebih nyaman, deh!

 

Kamu pecinta dunia penerbangan? Lakukan ini yuk, di Terminal 4!

9. Menyaksikan pesawat kesukaanmu dari ruang tunggu

article T4_insider 9 article T4_insider 9 article T4_insider 9

 

Jika kamu mau melihat pemandangan landasan pesawat dengan jelas, area transit adalah tempat yang sangat tepat untukmu. Dan yang perlu kamu tahu, di Changi Airport pesawat take off dan landing setiap 90 detik, lho! Jadi, selagi menunggu kamu bisa dengan puas memandangi pesawat yang datang dan pergi.

 

Nah, kalau yang ini khusus untuk kamu yang gila belanja

10. Berbelanja sepuasnya di Terminal 4

article T4_insider 10 article T4_insider 10 article T4_insider 10

 

Berbagai pilihan brand populer menanti kamu di gerai dengan langit-langit setinggi 11 meter dan desain etalase cantik. Di sini kamu bisa berbelanja sepuasnya dari beragam ritel-ritel di Changi Airport. Misalnya, kamu bisa membeli koleksi jam tangan mewah dan pena-pena berkelas di Montblanc, oleh-oleh unik berupa teh yang dikemas cantik di TWG Tea Boutique, serta buku-buku bacaan di toko buku WH Smith.

Selain itu, Changi Airport juga menyediakan layanan spesial yang siap menjadikan pengalaman belanjamu semakin praktis dan berkesan, lho. Buat yang hobi belanja anti ribet, gunakanlah jasa shopping concierge Changi Airport di T4. Tim profesional ini siap membantumu mendapatkan barang-barang yang kamu inginkan, bahkan termasuk produk-produk terbaru, dan mengirimkannya ke departure gatehold room tempat kamu menunggu (berlaku untuk pesanan minimal 75 menit sebelum waktu keberangkatan). Kamu juga bisa mengambilnya sendiri begitu sampai di T4.

Sementara buat kamu yang mau belanja sepuasnya tapi gak mau repot-repot berjalan ke terminal lain, kamu bisa datang minimal 4 jam lebih cepat untuk menyelesaikan proses imigrasi dulu dan ikutan cross-terminal shopping di Changi Airport. Dengan layanan ini, kamu bisa pergi dari T1 hingga T4 dengan menaiki shuttle bus gratis dan belanja hingga 1,5 jam.

Dengan banyak hal menarik yang bisa kamu lakukan di sini, gak ada lagi alasan bagi kamu untuk gak datang lebih awal di Terminal 4 Changi Airport, kan?